15.6.11

Paparan Mengenai Kompleksitas Sistem IT

Kompleksitas adalah sebuah perkembangan matematika yang lahir dari teori yang dikenal dengan sebutan teori chaos, sebuah teori yang melihat obyek sebagai sebuah sistem yang sangat tergantung kepada kondisi awal sistem dan sangat sensitif terhadap perubahan yang mengganggunya. Kompleksitas memandang semua sistem sebagai sebuah sistem yang senantiasa berubah secara dinamis dan adaptif. Ia memandang sistem berubah secara iteratif dan mengikuti similaritas tertentu dalam tiap iterasinya: sangat tergantung kepada kondisi awal iterasi dan sangat peka terhadap gangguan di mana tiap gangguan kecil dapat mengakibatkan perubahan besar yang muncul (emergence), tak dapat diprediksi secara linier dari pola analisis biasa.

Sedangkan sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi.

Sistem IT terbagi menjadi 3 komponen utama, yaitu: Software, Hardware dan Brainware. Software merupakan data yang diformat dan tersimpan secara digital termasuk program komputer, dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca dan ditulis oleh komputer. Hardware ialah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada di dalamnya atau yang beroperasi di dalamnya. Kemudian Brainware adalah pengguna atau orang yang memiliki hak akses atas software dan hardware untuk melakukan pemrosesan dan pengelolaan informasi.

Dapat disimpulkan bahwa kompleksitas sistem IT merupakan suatu kondisi yg kompleks atau rumit yg terjadi karena adanya hubungan antara 3 komponen utama di atas yg tidak memiliki tujuan yg sama atau mungkin melenceng dari tujuan awal disebabkan adanya gangguan kecil penyebab perubahan besar.



Sumber:

http://id.shvoong.com/social-sciences/political-science/2125924-ilmu-kompleksitas-sebagai-jawaban-krisis/

http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem

http://cerpen-ti.blogspot.com/2011/06/paparan-mengenai-kompleksitas-sistem-it.html

No comments: